DISKUSI SENI



Diskusi Seni merupakan salah satu program kerja umum UKM Seni Religius periode 2019. Yang merupakan salah satu bentuk mencari pengetahuan tentang seni pada umumnya dan agar dapat lebih memahami tentang seni yang ada di UKM tercinta kita yakni UKM Seni Religius. Tak hanya itu didalam diskusi ini juga membahas tentang kepemimpinan, analisis sosial, dan juga bedah lagu UKM.
Guna acara ini dapat berjalan dengan apa yang telah diharapkan, pengurus mendatangkan pemateri yang sangat berkompeten dibidang tersebut, yang dimana, disini Mas Ahmad Luqmanul Hakim, S.H atau yang akrab dipanggil Mas Lolong https://www.instagram.com/jagoan___/ yang menjadi pemateri. Beliau merupakan salah satu alumni UKM Seni Religius dan juga beliau pernah menjuarai lomba Orator Tunggal  dan menyabet Juara 1. Kemudian daripada itu, diskusi seni ini dimoderatori oleh H. Ardiyan Yazid atau yang akrab dipanggil Mas Ardian https://www.instagram.com/unto_dowo22/, yang juga merupakan anggota UKM Seni Religiuis.
Kegiatan Diskusi Seni ini dilaksanakan pada; Minggu, 10 Maret 2019 yang bertempat di Ruang Sidang Gedung Spot Center lantai 1 UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.


Alhamdulillah, Segala puji bagi Allah SWT, kegiatan diskusi seni ini berjalan dengan lancar dan dihadiri oleh anggota UKM Seni Religius mulai dari anggota biasa maupun anggota muda. Dengan gaya khas dari moderator serta gaya nyentrik dari pemateri diskusi ini berjalan dengan khitmat dan juga merupakan diskusi yang hidup.



Banyak pengetahuan baru yang dapat diambil dari kegiatan diskusi seni ini. Semoga dapat  menjadi ilmu yang manfaat dan barokah. Amin





untuk video kegiatan diskusi seni bisa dilihat  disini https://youtu.be/dgb-y8aYOG0
blog/tulisan mas lolong bisa dilihat disini https://santriangkuh.blogspot.com/ 
Seni Religius
Seni Religius Website ini dikelola oleh Biro Humas Seni Religius UIN Maulana Malik Ibrahim Malang